Kaltimkita.com, SAMARINDA - Srikandi Ganjar Kalimantan Timur (Kaltim) berusaha untuk mengasah kemampuan dan keterampilan perempuan milenial dengan kegiatan positif.
Koordinator Wilayah Srikandi Kaltim Rita Salsabila mengatakan pihaknya pun menggelar lomba fashion show dan make up artist (MUA) di Lembuswana, Samarinda.
"Kami sengaja menggelar kegiata lomba fashion show ini untuk menarik minat anak muda dan mengasah keterampilan mereka dalam dunia model," kata Rita dalam siaran persnya, Rabu (18/1/2023).
Dalam acara tersebut ada ratusan perempuan milenial yang berpartisipasi. Mereka berlomba-lomba memberikan penampilan terbaik dan bisa mendapatkan hadiah menarik dari Srikandi Ganjar Kaltim.
"Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud apresiasi dan kreativitas serta mengembangkan bakat terutama perempuan-perempuan millenial yang ada di Kota Samarinda," kata dia.
Menurut Rita, kegiatan fashion show ini bisa menjangkau semua kalangan masyarakat.
"Karena, biasanya dihadiri oleh orang dari berbagai kelas dan strata sosial. Tidak hanya sesama designer saja, tetapi juga masyarakat dari berbagai kalangan," imbuhnya.
Selain untuk meningkatkan kemampuan perempuan milenial, mereka juga ingin memperluas tali silahturami dengan masyarakat dan memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo.
"Sehingga, mereka dapat memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju menjadi capres 2024 nantinya," ujar dia.
Mufidah (19), salah satu perempuan milenial yang berpartisipasi dalam kegiatan itu mengaku senang bisa ikut lomba fashion show.
Dia berharap kegiatan yang digelar Srikandi Ganjar Kaltim ini bisa lebih banyak dan menjangkau semua kalangan.
"Kegiatan ini sangat bagus, khususnya bagi kaum muda seperti kami. Tetapi saya berharap agar bisa lebih banyak lagi dan dengan tema-tema yang beragam," ujar dia. (*)