Tulis & Tekan Enter
images

IIDI Balikpapan dan Samarinda berkunjung ke Rumah Singgah Kanker Anak Balikpapan.

Memperingati Hari Kanker se-Dunia, Kolaborasi IIDI Balikpapan dan Samarinda Gelar Bakti Sosial

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - World Cancer Day atau Hari Kanker Sedunia adalah peringatan hari penting yang diinisiasi oleh Union for International Cancer Control (UICC) dalam rangka meningkatkan kesadaran, pendidikan, dan tindakan tentang pencegahan, deteksi, serta pengobatan diri terhadap kanker.

Nah, Ikatan Istri Dokter Indonesia (IIDI) Balikpapan dan Samarinda menggelar bakti sosial dalam rangka memperingati hari kanker se-Dunia. Kamis (23/2/2023) mengunjungi Rumah Singgah Kanker Anak Balikpapan dan ke Unit Pelayanan Kanker anak di RSUD Kanujoso Djatiwibowo (RSKD) Balikpapan.

Ketua IIDI Balikpapan Wiwiek Neviana Yusuf mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk kepedulian para istri dokter kepada pejuang kangker anak.

Tak hanya itu, juga memberikan motivasi kepada mereka yang terkena kanker agar mereka terus mempunyai semangat untuk sembuh.

"Dan memberikan pesan kepada seluruh anak Indonesia pejuang penyakit kanker bahwa penyakit kangker itu bisa sembuh san harus tetap semangat," ujar Wiwiek Neviana Yusuf.

Memang, kata dia kanker masih menjadi momok di masyarakat, mengingat berisiko pada kematian. Namun, lebih dari sepertiga kasus kanker dapat dicegah, dan sepertiga lainnya dapat disembuhkan jika terdeteksi dini serta diobati dengan baik.

Melihat kondisi tersebut, ia bersama rekan-rekan istri dokter lainnya akan terus berupaya mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kanker. Dengan menerapkan strategi pencegahan, deteksi dini, dan pengobatan sesuai sumber daya, diharapkan jutaan nyawa dapat diselamatkan setiap tahunnya.

“Maka dari itu, kami merasa penting untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai berbagai hal tentang kanker, baik itu pencegahan, deteksi dini dan pengobatan dari kanker," jelasnya.

Ia pun berharap dari kegiatan ini, seluruh anak di Indonesia bisa sehat dan menjadi generasi cerdas serta penerus bangsa. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar