Tulis & Tekan Enter
images

SINERGI: Ketua LPM Sepinggan Baru Petrus Humsibu didampingi Ketua Asosiasi DPD LPM Kota Balikpapan Damanhuri sambutan di acara silaturahmi dan koordinasi, Minggu (22/1/2023).

Perkuat Pemahaman Regulasi dan Fungsi, DPD LPM Kota Balikpapan Gelar Silaturahmi dan Koordinasi di Sepinggan Baru

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD LPM) Kota Balikpapan terus memperkuat struktur mereka, terkhusus bagi ketua dan pengurus LPM di tingkat kecamatan dan kelurahan se-Kota Minyak. Salah satu cara memperkuat struktur tersebut, DPD LPM Kota Balikpapan menggelar silaturahmi dan koordinasi bulanan.

Sebagai pembuka, LPM Sepinggan Baru dipercaya menjadi tuan rumah. Acaranya digelar di Aula Kantor Kecamatan Balikpapan Selatan, Minggu (22/1/2023) siang.

"DPD mengucapkan terima kasih kepada LPM Sepinggan Baru yang memfasilitasi pertemuan hari ini. Intinya, kegiatan ini untuk silaturahmi antar DPD, Forum LPM 6 kecamatan dan 34 LPM kelurahan yang dirangkai dengan koordinasi, konsolidasi dan persamaan persepsi terkait regulasi dan fungsi LPM," ujar Ketua Asosiasi DPD LPM Kota Balikpapan, H Damanhuri Mad.

Meski sekadar pertemuan silaturahmi, Damanhuri menilai sangat efektif dalam memperkuat serta meningkatkan pemahaman SDM LPM tentang regulasi yang perlu disinergikan dengan instansi dan mitra kerja lainnya.

"Nanti kami (DPD) juga akan menggelar pertemuan dengan camat, lurah dan tentunya DP3AKB. Pertemuan ini tentunya untuk menyelaraskan peran LPM di tengah masyarakat. Karena tidak bisa semua hal dibebankan kepada pemerintah, apalagi camat dan lurah lebih kepada menjalankan fungsi pelayanan," lanjut Damanhuri.

KEBERSAMAAN: Keluarga besar pengurus LPM se-Kota Balikpapan foto bersama usai acara silaturahmi di Aula Kecamatan Balikpapan Selatan.

Dalam pertemuan tersebut, Damanhuri juga menyampaikan prestasi yang diraih Kota Balikpapan di tingkat Provinsi Kaltim, diantaranya juara Lomba Kelurahan dan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM). Penyampaian tersebut lebih ditekankan agar seluruh LPM memiliki tanggung jawab bersama dalam upaya mempertahankan prestasi tersebut.

"Prestasi ini harus bisa kita pertahankan. Swadaya masyarakat harus kita tingkatkan dan dicatat sebagai bukti administrasi nantinya. Jadi sinergitas LPM dengan ketua RT, harus terjalin baik. Minimal pencatatan swadaya, bisa dimulai dari ketua RT yang masuk kepengurusan LPM," sambung politikus senior Kota Balikpapan ini.

Di tempat yang sama, Lurah Sepinggan Baru Sarbin Syata mewakili Camat Balikpapan Selatan mengatakan LPM telah berkontribusi dalam membangun Kota Balikpapan dengan pembedayaan masyarakat yang telah dilakukan.

Dalam sambutannya, Lurah Sarbin juga mengingatkan pentingnya kebersamaan antara masyarakat, LPM dan pemerintah kota dalam menyukseskan Balikpapan sebagai kota penyangga IKN.

"Kebersamaan ini sangatlah penting, menyesuaikan motto HUT Kota Balikpapan, yaitu Balikpapan Bersinergi, Balikpapan berkolaborasi. Apalagi dampak IKN, pertambahan penduduk terus meningkat. Kebersamaan ini, harus benar-benar terbangun," tutur Sarbin.

Sementara itu, Ketua LPM Sepinggan Baru Petrus Humsibu mengucapkan terima kasih kepada DPD atas kesempatan yang diberikan untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan silaturahmi dan koordinasi.

Dalam pertemuan yang penuh suasana kekeluaragaan itu, juga dihibur dengan musik elektone. Hadir pula, Bekti Sriwuryanti mewakili DP3AKB, Bhabinkamtibmas Sepinggan Baru Bripka Giri Wastu Fadlie, Babinsa Sertu Syarif, dan Babinpotdirga Serma Hary Wahyono.

Dijadwalkan, silaturahmi dan koordinasi bulanan DPD LPM Kota Balikpapan pada Februari mendatang akan dilaksanakan di wilayah Manggar, Kecamatan Balikpapan Timur dengan tuan rumah LPM Manggar yang dipimpin Nurliah Kadir. (lie)


TAG

Tinggalkan Komentar