Tulis & Tekan Enter
images

Poltekba Jadi Pilihan Favorit, 1.491 Peserta Ikuti UTBK SNBT 2025

KaltimKita.com, BALIKPAPAN – Politeknik Negeri Balikpapan (Poltekba) kembali menjadi salah satu kampus vokasi favorit di Kaltim pada pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tahun 2025. Tercatat sebanyak 1.491 peserta mengikuti UTBK di Poltekba yang berlangsung dari 23 April hingga 3 Mei 2025, sementara daya tampung kampus di jalur SNBT hanya 460 kursi.

Tingginya animo peserta membuktikan, kampus vokasi Kota Minyak semakin diminati sebagai pilihan pendidikan tinggi vokasi yang berbasis industri dan kebutuhan dunia kerja.

Program studi Teknik Sipil menjadi jurusan paling banyak diminati, dengan jumlah pendaftar mencapai 378 peserta, padahal daya tampung hanya 50 kursi. Posisi selanjutnya diisi oleh Teknik Alat Berat dengan 340 pendaftar dan kuota 50 kursi, serta Akuntansi Perpajakan yang juga menarik minat besar, dengan 269 peserta memperebutkan 46 kursi.

Meski tidak semua peserta akan lolos melalui jalur SNBT, Poltekba masih membuka kesempatan besar melalui jalur Seleksi Mandiri Tes Poltekba (SMTP) Gelombang I, yang dibuka dari 14 April hingga 24 Juni 2025, dengan kuota sebanyak 276 kursi.

Poltekba menawarkan 11 program studi unggulan yang dirancang sesuai dengan kebutuhan industri masa kini. Beberapa di antaranya yakni Akuntansi Perpajakan, Perbankan dan Keuangan Digital, Pengelolaan Perhotelan, Teknik Sipil, Teknik Alat Berat, Teknologi Rekayasa Jalan dan Jembatan dan Sistem Informasi Kota Cerdas (Smart City Information Systems).

Tes Akademik untuk jalur SMTP dijadwalkan pada 28 Juni 2025, sehingga para calon mahasiswa diimbau untuk segera melakukan pendaftaran dan mempersiapkan diri sebaik mungkin. Informasi lengkap mengenai pendaftaran dapat diakses melalui laman resmi kampus di http://pmb.poltekba.ac.id. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar