Tulis & Tekan Enter
images

Prolog Fest 2022 Berlabuh ke Balikpapan, Hadirkan Yura Yunita, Juicy Luicy, Kapal Udara, DyV, Hingga Musisi Tuan Rumah

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Prolog Fest 2022: Rewrite the Stars! akhirnya tiba di kota Balikpapan. Ini merupakan pertama kalinya di tahun ini penyelenggara Prolog Events Platform bisa melaksanakan Prolog Fest 2022 di pulau Kalimantan yang berkolaborasi dengan Ngrencangi dan dipersembahkan oleh Tiger Wong Entertainment (TWE) dan Adhya Group, setelah sukses dilaksanakan di tempat kelahirannya sejak tahun 2017 diadakan yaitu kota Makassar di Pulau Sulawesi.

Di tahun 2022, Prolog Fest diadakan dalam empat kota yang akan dikunjungi masing-masing mengangkat tema berbeda, Jakarta dengan tema Forgive, Balikpapan Embrace, Medan Hope dan Makassar Rise.

 TEMA RASI KOTA BALIKPAPAN: “EMBRACE” adalah tema yang diangkat oleh Prolog Fest untuk Rasi Balikpapan. Jika diartikan kedalam bahasa Indonesia, ‘Embrace’ yang berarti ‘Merangkul’ adalah wujud nyata dari Prolog Fest untuk merangkul asa atau harapan yang sempat terlepas dari genggaman. Ini berkaitan dengan ‘menulis ulang takdir’ tema besar dari Prolog Fest 2022.

"Setelah Medan, kini kami berlabuh ke Balikpapan, Kalimantan Timur. Kebanggaan tersendiri bagi kami sebagai penyelenggaraan bisa membawa festival tahunan ini ke empat kota, termasuk ke kota Balikpapan ini,” ungkap Direktur Prolog Fest, Juang Manyala.

“Terlebih lagi, di setiap kota itu kami memiliki tema, seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya. Untuk Konstelasi Balikpapan ini mengangkat tema “Embrace” atau jika diartikan ‘Merangkul’," lanjutnya.

“Kenapa ‘Embrace’, karena kami ingin merangkul asa atau harapan yang yang sempat direnggut oleh pandemi COVID-19. Mencoba merangkul kembali garis hidup/ketentuan hidup dalam genggaman, hal tersebut saling berkaitan dengan tema umum yang kami angkat yakni “Rewrite the Stars!,” pungkas Juang Manyala.

Prolog Fest 2022 Rasi Balikpapan: Line-up Music Performance

Prolog Fest telah mengumumkan formasi line-up untuk music performance di Balikpapan. Berkolaborasi dengan penyelenggara Ngrencangi, Prolog Fest di kota Balikpapan menghadirkan dua band ternama Tanah Air yaitu solois Yura

Yunita, Juicy Luicy, Kapal Udara, DVY turut ambil bagian dalam perhelatan

edisi kelima ini bersama nama-nama band tuan rumah Balikpapan yaitu; Misty Avenue dan Murphy Radio.

Untuk detail lokasi dan waktu perhelatan utama Prolog Fest di Kota Balikpapan yakni, Rabu (23/11/2022), Pukul 15.00 - 20.45 wita, di Seaside Avenue Plaza, Balikpapan, Jl. Jenderal Sudirman.

 Prolog Events Platform menggandeng Ngrencangi sebagai promotor acara mematok harga tiket sebesar IDR. 150.000,- untuk Presale 2 Ticket.

Untuk penjualan tiket online bisa didapatkan di platform penjualan tiket online di loket.com

Prolog Fest 2021 hadir dalam bentuk multi platform festival hybrid offline/online, yaitu dengan menggabungkan konser online dan offline, agar tetap aman, konser offline digelar di NIPAH Mall dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat sebagai tindak lanjut kebijakan pemerintah, sementara untuk konser online pengunjung disuguhkan melalui media platform live stream pmancar.com

Untuk mendapatkan informasi lainnya terkait perhelatan PROLOG FEST 2022: REWRITE THE STARS! silakan menghubungi narahubung atas nama Achmad Nirwan (0822 9104 0899) dan Rully Fachdar (0823-4630-1776) - Media Relations of Prolog Events Platforms. (*/lex)


TAG

Tinggalkan Komentar