Tulis & Tekan Enter
images

Stok Elpiji Ditambah 4,6 Persen Antisipasi Kenaikan Kebutuhan Idul Fitri

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Untuk mengantisipasi kenaikan kebutuhan elpiji tiga kilogram selama Idul Fitri 1444H, PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan meningkatkan stok sebanyak 4,6 persen dari rata-rata normal harian.

Demikian disampaikan Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan M Taufiq Setyawan dalam keterangan resminya, Jumat (31/3).

"Konsumsi normal harian itu 1.708 metrik ton atau 569.333 tabung, kita tambah stoknya menjadi 1.788 metrik ton atau 596.000 tabung untuk wilayah Kalimantan," kata Taufiq.

Taufiq melanjutkan, penambahan penyaluran elpiji tiga kilogram telah dilakukan sejak minggu pertama April 2023 ini.

Dengan penambahan pasokan harian untuk wilayah Kalimantan sebesar 5,4 persen dari penyaluran sebelumnya 1.410 metrik ton atau 470.000 tabung menjadi 1.486 metrik ton atau 495.333 tabung).

"Untuk wilayah Kalimantan Timur, penambahan pasokan sebanyak 6,4 persen, dari 373 metrik ton atau 124.333 tabung menjadi 397 metrik ton atau 132.333 tabung," ungkapnya.

Selain penambahan penyaluran, Pertamina juga menyiapkan agen dan pangkalan siaga, guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan LPG.

"Sebanyak 343 agen LPG dan 1.122 outlet atau pangkalan disiagakan diseluruh wilayah Kalimantan," pungkasnya. (an)


TAG

Tinggalkan Komentar