Tulis & Tekan Enter
images

Panjat tebing salah satu cabor yang akan dipertandingkan di Porprov Berau

Tim Wasrah Pastikan Porprov Berau Berlangsung November, Dispora Kaltim Berharap Balikpapan Ikut

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Kegamangan beberapa kabupaten/kota terkait pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kaltim yang akan berlangsung di Berau, hampir dapat dipastikan berjalan sesuai jadwal.

Hal ini ditegaskan oleh Ketua Tim Pengawas dan Pengarah (Wasrah) Porprov Kaltim, Ego Arifin, jika Porprov Kaltim di Berau tidak ada masalah.

“Pelaksanaan Porprov di Berau, itu yang selama ini masih ada sebagian kabupaten/kota menanyakan bahwa jadi apa tidak. Saya pastikan bahwa Porprov jadi, tanggal 12 sampai 24 November (2022),” tegas Ego Arifin, kepada Kaltimkita.com, Selasa (30/8/2022).

Terkait dengan kesiapan Porprov sendiri, menurut Ego memang masih ada kekurangan sana-sini. Namun demikian soal venue, dipastikan tetap bisa berjalan. Karena untuk venue tidak ada yang dibangun, dan sebagian menggunakan fasilitas yang ada, hanya butuh perbaikan dan penetapannya nanti dikoordinasikan dengan pemprov cabang olahraga bersangkutan.

Ego Arifin dan Agus Tianur

“Masalah peralatan, PB Porprov sudah memanggil pemprov cabor sebanyak 52 itu, untuk klarifikasi apa yang diperlukan dan bagaimana mekanisme seandainya tidak bisa beli, pinjam dimana, pinjam bagaimana, itu sudah dikomunikasikan PB Porprov melalui bidang pertandingan dengan pemprov cabor,” terang Ego Arifin.

Untuk pelaksanaan administrasi, lanjut Ego Arifin memang saat ini lagi dibuat sistemnya untuk pendaftaran entry by number dan entry by name. Jadi nantinya untuk mendaftar itu menggunakan teknologi IT, sehingga nantinya KONI Kabupaten Kota diminta dua orang untuk jadi operator dengan sebelumnya mengikuti bimbingan teknis oleh tim IT PB Porprov.

“Sudah dibuat Insya Allah minggu depan, informasi yang baru saya dapat pendaftarannya bukan manual tapi online, cukup di kabupaten kota saja tidak usah datang ke Berau. Untuk mengetahui bagaimana cara mendaftar, nanti ada bimbingan teknis dari PB Porprov. Insya Allah Sabtu Minggu besok, cara mendaftar, nanti ada ahli IT nya kepada kabupaten kota yang diundang,” terangnya.

Memang tak dipungkiri, lanjut Ego jika ada sedikit misinformasi di beberapa daerah terkait pendaftaran tersebut, bahwa dinas pemuda olahraga (dispora) yang mau ngadakan pendaftaran. “Kita pastikan bahwa pendaftaran ini melalui KONI titik. Masalah nanti diskresi dan lain-lain tidak ada kaitannya, kalau atlet-atlet tadi melalui dispora, komunikasikan saja, apa susahnya sih datang ke KONI, nih atlet kami, toh yang biayai kan dispora. Tapi KONI Kaltim meyakinkan bahwa pendaftaran Porprov melalui KONI kabupaten/kota,” jelas pria yang juga pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kaltim ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kaltim, Agus Tianur saat disinggung mengenai posisi Balikpapan yang sejauh ini masih belum menemukan titik terang persoalan keikutsertaannya pada Porprov Berau mendatang, berharap kontingen Kota Beriman tetap ambil bagian di multievent terbesar di Benua Etam ini.

“Mudah-mudahan Balikpapan masih tetap bisa di ikut sertakan, itu harapan kami selaku Kadispora Kaltim. Karena Pemprov Kaltim memberikan dukungan dana untuk kegiatan Porprov (Berau). Dengan harapan semua Kabupaten/Kota dapat turut serta berpartisipasi dalam event Porprov dimaksud,” terang Agus Tianur. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar