Tulis & Tekan Enter
images

Para personil mewakili UKM Musik Poltekba di ajang Lomba Cover Lagu Daerah Tingkat Nasional garapan Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik se Indonesia (FKMPI) Tahun 2022.

UKM Musik Poltekba Sabet Juara Satu Lomba Cover Lagu Daerah Tingkat Nasional

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Tinta prestasi kembali ditorehkan UKM Musik Politeknik Negeri Balikpapan. Kali ini sukses meraih juara pertama di Lomba Cover Lagu Daerah Tingkat Nasional garapan Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik se Indonesia (FKMPI) Tahun 2022. Sebelumnya, prestasi juara pertama juga diraih dalam ajang Arkeos Musik Festival garapan Universitas Gajah Mada.

Ya Wakil Direktur III Bidang Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltekba, Candra Irawan, S.T., M.Si mengatakan ini untuk sekian kalinya UKM Musik Poltekba menorehkan prestasi. Apresiasi sebesar-besarnya karena sudah memberikan yang terbaik.

"Harapan kami, hasil ini bisa dipertahankan. Pak Direktur juga sangat mengucapkan terima kasih atas prestasi yang sudah didapat. Mudahan, tahun depan bisa ditingkatkan lagi," ujar Candra Irawan.

Tak hanya UKM Musik, ia mengajak UKM lain untuk berkolaborasi dan akan memfasilitasi jika berpartisipasi di event lebih tingti. "Tentunya demi kemajuan Poltekba," harapnya.

Sementara, mewakili UKM Musik Poltekba, Izmi Dhea Annisa Putri mengaku ini merupakan kemenangan pertama yang dicapai bersama rekan-rekan band nya.

Dalam pelaksanaan yang tersaji secara daring, mereka membawakan lagu cover secara medley yakni lagu soleram, kampung nan jauh di mato dan ampar-ampar pisang.

"Alhamdullilah kami merasa cukup puas untuk pencapaian pertama kami, karena atas pencapaian ini, kami mendapatkan semangat baru dan semakin termotivasi untuk mengikuti lomba tingkat kota maupun nasional," ujar Izmi Dhea Annisa Putri.

Untuk diketahui, selain Izmi Dhea Annisa, personil band lainnya yakni Muhammad Ihsan Ramadhani selaku vokasi dua, Bima Prasetia di cajon, Andra Sahabudin Al-Basri pada gitar dua serta Satria anggara Putra pada gitar satu. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar