KaltimKita.com, BALIKPAPAN - SMPN 7 Balikpapan menggelar workshop penguatan budaya mutu sekolah. Rabu (15/12/2021) kemarin mengundang secara langsung Kepala SD Kemala Bhayangkari Dr Baharudin Mpd. Ya kegiatan ini diikuti kepala sekolah dan seluruh tenaga pendidik dalam rangka merancang sekolah yang berbudaya mutu tinggi.
Ya Dr Baharudin Mpd mengatakan kegiatan ini sebagai upaya peningkatan budaya mutu pendidikan. Melalui manajemen berbasis sekolah dalam menyongsong era baru kurikulum 2022.
“Dengan mereka terlibat, tentunya dapat merancang program kegiatan mulai dari perencanaan, pelaksanaan dan monitoring”“ ujar Dr Baharudin Mpd.
Ia pun berharap dari pelatihan ini, para tenaga pendidik bisa langsung mempraktekan nya melalui forum grup diskusi sehingga sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. ”Dengan begitu peningkatan budaya mutu bisa segera terealisasi,“ harapnya.
Sementara Kepala SMPN 7 Balikpapan Dra. Hj Nur Isniyati, M.M.Pd berterima kasih dengan kegiatan pelatihan ini. Ia menilai kegiatan ini menyadarkan para tenaga pendidik bahwa semuapunya kesempatan untuk memajukan sekolah. Tidak hanya memandang non PNS, CPNS, guru junior dan guru senior.
”Semua punya hak dan kewajiban yang sama untuk menjadikan sekolah berbudaya mutu tinggi yang mampu bersaing secara global,” kata Nur Isniyati. (and)