Tulis & Tekan Enter
images

KBB-KT PPU membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu di empat Kecamatan.

Bubuhan Banjar PPU Berbagi Kebahagiaan Jelang Lebaran, 200 Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kurang Mampu

Kaltimkita.com, PENAJAM- Menjelang lebaran Idulfitri 1443 Hijriah, Kerukunan Bubuhan Banjar Kalimantan Timur (KBB-KT) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) berbagi kebahagiaan dengan dengan membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu.

Ketua KBB-KT PPU Syarifuddin HR mengatakan, Bubuhan Banjar membagikan 200 paket sembako kepada warga kurang mampu yang ada di empat kecamatan pada Jumat (29/4/2022).

“Ada 200 paket yang kami bagikan ke warga kurang mampu di Kecamatan Penajam, Waru, Babulu dan Sepaku,” kata Syarifuddin.

Kegiatan sosial yang dilakukan KBB-KT PPU tersebut diharapkan dapat membantu warga yang kesulitan ekonomi.

“Mudahan bantuan itu sedikit meringankan beban warga kita yang kurnag mampu,” harapnya.

Syarifuddin juga berterima kasih kepada pengurus KBB-KT PPU dan para donatur yang telah menyisihkan rejeki untuk warga kurang mampu.

“Kami ucapkan terima kasih kepada donatur sehingga kegiatan sosial ini dapat terlaksana dengan baik,” ucapnya. (ade)


TAG

Tinggalkan Komentar