Tulis & Tekan Enter
images

Direktur Poltekba Ramli, S.E., M.M memasangkan almamater kepada salah satu karyawan PT Bukit Makmur Mandiri Utama secara simbolis.

BUMA Academy 2023, 25 Karyawan Kuliah di Poltekba Melalui Jalur RPL

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Politeknik Negeri Balikpapan bersama PT Bukit Makmur Mandiri Utama melaksanakan kelas kerjasama. Melalui BUMA Academy 2023, total 25 karyawan menempuh studi di kampus vokasi Kota Minyak ini dengan menggunakan jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL). Hal tersebut ditandai dengan penandatanganan kerjasama di Lantai 3 Gedung Direktorat Poltekba, Rabu (6/9/2023).

Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltekba, Candra Irawan, S.T., M.Si mengatakan dari total 25 karyawan yang kuliah di Poltekba, 11 diantaranya mengambil jurusan Teknik Sipil dan 14 karyawan di Teknik Mesin.
“Sistem perkuliahannya berbeda. Mereka menempuh kuliah 1,5 Tahun untuk D3,” ujar Candra Irawan, S.T., M.Si.

Waktu tersebut ditempuh, kata Candra cukup beralasan. Pertimbangannya karena mereka sudah bekerja dan punya pengalaman cukup lama. Bahkan tentu telah memiliki lisensi yang bisa dikonversi dengan SKS yang ada.

“Untuk sistem perkuliahannya dengan hybrid, saat kerja dilakukan online, ketika libur maka kuliah tatap muka di Poltekba,” jelasnya.

Nah, melalui kelas kerja sama ini, ia berharap semakin banyak perusahaan lain melakukan kerja sama serupa. Apalagi, ini memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak.

“Bagi Poltekba, kolaborasi sangat dibutuhkan dengan pihak industri. Sementara bagi industri, efeknya membantu meningkatkan kualitas karyawan,” akunya.

Senada, Direktur Poltekba Ramli, S.E., M.M mengapresiasi kerja sama ini. Diharap dalam kerja sama ini bisa terus terjalin secara kontinu. “Sesuai instruksi Kemendikbudristek, Vokasi wajib kolaborasi. Tanpa kolaborasi, bukan vokasi namanya,“ tambah Ramli, S.E., M.M.

Sementara, Director People and Culture PT Bukit Makmur Mandiri Utama Nanang Rizal Achyar mengatakan kerja sama ini merupakan momentum bersejarah bagi perusahaan. Kenapa tidak, ini merupakan keinginan para karyawan untuk meneruskan pendidikan.

“Melihat semangat tersebut, makanya kami menyambut baik dan mengupayakan program ini terealisasi. Demi mengakomodir keinginan karyawan, utamanya bagi karyawan yang sudah cukup lama mengabdi di perusahaan,” ujar Nanang Rizal Achyar.

Secara pribadi, ia berterima kasih kepada Poltekba karena telah mewujudkan mimpi para karyawan untuk mengupgrade diri.

“Semoga kerja sama ini berdampak positif. Terkhusus para karyawan PT Bukit Makmur Mandiri Utama, diharap menjadi lulusan terbaik dari Poltekba,“ harapnya. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar