Kaltimkita.com, Kutai Kartanegara - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kutai Kartanegara (Kukar) menyambut kunjungan kerja Diskominfo Kutai Barat (Kubar), Kamis (6/10/2022).
Kabid Pengelolaan Komunikasi Publik, Diskominfo Kukar, Ahmad Rianto, mengatakan, pertemuan tersebut untuk membahas tentang Kelompok Informasi Masyarakat (KIM).
"Mereka juga sharing bagaimana penyelenggaraan TPID terkait bidang pengelolaan layanan publik. Yang terkait dengan bidang kami, pengelolaan komunikasi publik dan bagaimana Diskominfo Kukar melakukan pembinaan dan pembentukan kepada KIM," sebutnya.
KIM dibentuk untuk membangun komunikasi kepada masyarakat melalui media sosial.
"Artinya apabila ada orang yang punya pemikiran yang sama untuk kemajuan suatu wilayah atau desa bisa bergabung dengan KIM, " ungkapnya.
Rianto pun memberikan saran kepada Diskominfo Kubar, dengan karakter wilayah yang sama pendekatannya yakni harus membangun jejaring dengan masyarakat. Melalui jejaring ini bisa saling menghubungkan kepada masyarakat lainnya agar berminat bergabung dengan KIM.
Karena KIM ini bukan sekedar informasi, tetapi bagaimana dari informasi itu dapat diolah menjadi nilai tambah dan berdampak pada ekonomi. Tentunya KIM ini didorong juga untuk menjadi tim produktif dan bisa mempunyai produk-produk yang bisa membiayai operasional organisasi.
"Contoh ada KIM Muara Badak dan Forum KIM. Semuanya agar mereka mendapat biaya dari usaha yang dilakukan," tutur Rianto.
Ia berharap, dengan kedatangan mereka diharapkan bisa berkolaborasi antara Diskominfo Kukar dan Kubar. Karena apabila berdampingan dan berbagi informasi itu berpotensi untuk meningkatkan potensi di wilayah masing-masing. (Ian)