Tulis & Tekan Enter
images

Suasana rapat koordinasi internal Diskominfo Kukar. (Masmun Jaya/Diskominfo Kukar)

Diskominfo Kukar Serap 16,70 Persen Anggaran Triwulan I

Kaltimkita.com, KUTAI KARTANEGARA - Diskominfo Kutai Kartangera menggelar rapat koordinasi internal untuk penyiapan dan percepatan progres capaian fisik, keuangan, serta persiapan evaluasi capaian kinerja dan keuangan Triwulan I tahun 2023, Selasa (4/42023) di Kantor Diskominfo Kukar.

Sekretaris Diskominfo Solihin dalam sambutannya menyampaikan pentingnya hal ini dilakukan.

”Dengan monitoring dan evaluasi kegiatan, diharapkan dapat mengindentifikasi permasalahan secara dini. Dengan demikian dapat dicarikan solusi secepatnya dan memastikan kegiatan pada tahun 2023 berjalan sesuai dengan target yang telah direncanakan yang telah tertuang dalam DPA tahun ini,” ujarnya. 

Dalam rapat tersebut tiap bidang menyampaikan hasil capaiannya dan menjelaskan perosalan-persoalan yang dihadapi dan langkah-langkah solutifnya. Pada Triwulan I ini, OPD tersebut sudah menyerap sebesar 16,70 % yang merupakan OPD dengan persentase serapan tertinggi pada triwulan I tahun 2023.

Kepala Diskominfo Kukar Dafip Haryanto mengingatkan agar usulan pada Musrenbang Kecamatan dan Forum Lintas OPD yang masuk ke Diskominfo agar diakomodir dan dimasukkan pada rencana kerja tahun 2024. 

 ”Seluruh kegiatan di Diskominfo harus dibuat dokumentasi dan dipublikasikan pada medsos dan website agar dapat dipantau dan dimonitoring oleh pimpinan dan publik.” tandasnya. (Ian)


TAG

Tinggalkan Komentar