Kaltimkita.com, PENAJAM- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Penajam Paser Utara (PPU) menggelar rapat koordinasi daerah (Rakorda) di Gedung Graha Pemuda PPU, Sabtu (30/10/2021).
Rakorda ini dibuka langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor. Rakorda yang dihadiri ratusan kader Partai Nasdem sekaligus penyerahan Surat Keputusan (SK) Pengurus DPC Nasdem Kecamatan Penajam, Waru, Babulu dan Sepaku.
Ketua DPD Partai Nasdem PPU Nanang Ali mengatakan, Rokorda digelar untuk memperkuat persatuan antar pengurus partai dan menyusun strategi dalam rangka menyongsong Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
“Rakorda yang gelar hari ini bagaimana kita menyatukan pendapat dan memperkuat persatuan internal partai. Kemudian nantinya melahirkan program kerja dan strategi partai dalam menghadapi Pileg dan Pilkada mendatang,” kata Nanang Ali.
Mantan Ketua DPRD PPU ini pindah haluan politik dari Golkar ke Nasdem menargetkan, di Pileg mendatang Partai Nasdem akan berjuang mendapatkan lima kursi dari 25 kursi DPRD PPU. Target pencapaian kursi legislatif cukup fantastis. Pasalnya, Pileg 2019 lalu, Nasdem tidak meraih satu pun kursi di DPRD PPU.
“Kami menargetkan lima kursi. Yakni Dapil Penajam dua kursi, Dapil Waru-Babulu juga dua kursi dan satu kursi ditargetkan di Dapil Sepaku,” ujarnya.
Nanang Ali menyatakan, apabila Partai Nasdem mampu meraih target lima kursi atau 20 persen dari total kursi di DPRD, maka Nasdem memiliki tiket untuk mengusung sendiri calon bupati dan calon wakil bupati di Pilkada.
“Untuk meraih target lima kursi ini, kami mempersiapkan kader-kader yang berpotensi bertarung di Pileg nantinya,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua DPW Partai Nasdem Kaltim Isran Noor mengapresiasi, target lima kursi DPRD yang dicanangkan DPD Nasdem PPU.
“Dari tidak ada kursi, kemudian dapat lima kursi (Pileg 2024), itu luar biasa. Jadi, mulai sekarang harus mempersiapkan calon yang akan bertarung di setiap Dapil,” ujar Isran Noor.
Gubernur Kaltim menekankan, Rakorda yang digelar DPD Nasdem PPU harus menghasilkan rumusan program kerja dan strategi dalam menghadapi Pileg mendatang.
“Penguatan struktur organisasi harus dilakukan dan terus diperbaiki kekurangannya. Saya juga berharap ke DPD Nasdem PPU bagaimana mendesain agar tujuan politik dapat tercapai,” imbuhnya. (ade)