Tulis & Tekan Enter
images

Sekretaris Umum KONI Balikpapan Hasbi Muhammad

Dua Staf Terpapar Covid-19, KONI Balikpapan Lakukan Pembatasan Kegiatan

KaltimKita.com, BALIKPAPAN  -   Selama sepekan, KONI Balikpapan akan melakukan pembatasan kegiatan. Dimulai sejak 6-13 Februari. Ini dilakukan akibat dua staf terpapar Covid-19.

Sekretaris Umum KONI Balikpapan Hasbi Muhammad mengatakan melakukan pembatasan kegiatan dalam rangka antisipasi penyebaran Covid-19. 

”Yang jelas staf akan bergantian ke kantor untuk kontrol. Untuk  hal urgent terkait informasi selama kita lakukan pembatasan kegiatan, bisa langsung menghubungi Kepala Sekretariat,” jelas Hasbi Muhammad kepada KaltimKita.com, (5/2/2021).

Disisi lain, pria yang menjabat sebagai Sekretaris Umum Kodrat Balikpapan ini menambahkan dalam rangka mengikuti program PPKM dan Instruksi Gubernur Kaltim. ”Intinya kami gak tutup total tapi hanya pembatasan dan work from home,” ujarnya.

Mengingat  Covid-19 kian mengkhawatirkan, ia pun meminta semua cabor agar tetap mengingatkan atletnya untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan.

”Atlet hanya diperbolehkan latihan mandiri di rumah masing-masing dengan program yang telah diberikan pelatih,” pungkasnya.

Sebelumnya, Jumat pagi tadi tim PMI Balikpapan juga telah melakukan penyemprotan ke semua ruangan KONI. (and)

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar