KaltimKita.com, BALIKPAPAN – Menutup seluruh rangkaian kegiatan roadshow yang telah dilakukan di Pulau Jawa, Sumatra, dan Sulawesi, PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia (Allianz Syariah) kembali menggelar Allianz Syariah Launching Roadshow di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (20/12).
Dengan telah dilaksanakannya seluruh rangkaian ini, Allianz Syariah menunjukkan bukti keseriusannya dalam memaksimalkan potensi perekonomian syariah di Indonesia dan mengupayakan pemerataan akses asuransi di berbagai daerah, khususnya asuransi syariah.
Allianz Syariah berupaya untuk memaksimalkan perkembangan potensi asuransi syariah di luar Jawa, salah satunya di Balikpapan, Kalimantan Timur. Hingga kini, pertumbuhan jumlah penduduk muslim di Kalimantan Timur dan Balikpapan pada tahun 2022 telah mendominasi sebesar 90 persen.
Jumlah penduduk di daerah sekitarnya juga diperkirakan akan meningkat seiring dengan banyaknya migrasi penduduk secara bertahap di tengah perkembangan IKN yang masih berjalan. Hal tersebut memperkuat komitmen Allianz Syariah dalam melindungi lebih banyak masyarakat di Balikpapan dan sekitarnya dengan menyediakan perlindungan asuransi kelas dunia yang menekankan nilai-nilai lokal dan prinsip syariah.
Direktur Utama Allianz Life Syariah Indonesia, Achmad K. Permana
“Penguatan potensi ekonomi dan keuangan syariah di Balikpapan dan sekitarnya dapat dimaksimalkan lewat produk halal di berbagai sektor khususnya industri asuransi. Untuk itu, Allianz Syariah mendukung tujuan pemerintah lewat penyediaan layanan perlindungan yang lebih beragam dengan menekankan pada nilai-nilai inklusivitas dan keberlanjutan,” jelas Achmad K. Permana, Direktur Utama Allianz Life Syariah Indonesia.
Lewat gelaran roadshow yang dilaksanakan di Kota Balikpapan, Allianz Syariah kembali melanjutkan semangat “berbagi kebaikan yang menguatkan” dengan peluncuran Program Pencanangan Gerakan Mengasuransikan 10.000 Masyarakat Indonesia. Inisiatif ini menjadi bagian dari tujuan dasar Allianz Syariah dalam meningkatkan literasi asuransi masyarakat Balikpapan dan melindungi masa depan lebih banyak kalangan, mengingat jumlah pihak yang terlindungi oleh layanan Allianz Syariah di Kalimantan Timur sudah tumbuh dengan baik sebanyak 10 ribu jiwa dan di Balikpapan sebanyak 3 ribu jiwa.
Potensi asuransi syariah di Balikpapan masih luas untuk dikembangkan, terutama jika melihat kanal distribusi keagenan Allianz Syariah Balikpapan berkontribusi sebesar 73% terhadap total agency sales perfomance Allianz Life Indonesia per November 2023.
Oleh sebab itu, jumlah pihak yang terlindungi dengan asuransi syariah diupayakan untuk terus bertambah khususnya dengan dilengkapi perlindungan yang relevan dan berprinsip pada nilai yang dipegang Allianz Syariah, yakni Universal, Trustworthy, Security, Fairness, dan Collaborative.
Kepala OJK Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara Made Yoga Sudharma
Peluncuran program di Balikpapan ini mendapat dukungan positif lewat kehadiran Kepala OJK Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara Made Yoga Sudharma serta Wakil Ketua MUI Kalimantan Timur Drs. K. H. Muhammad Haiban.
Dalam sambutannya, Kepala OJK Provinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara memberikan apresiasi bagi Allianz Syariah atas inisiatif peluncuran program pemberian asuransi syariah bagi masyarakat Kalimantan Timur dan kembali menegaskan peran penting pemerintah dan pelaku sektor keuangan untuk secara bersama-sama meningkatkan edukasi terkait asuransi melihat adanya gap yang cukup besar antara tingkat literasi dan inklusi keuangan sebesar 35 persen.
Ia berharap agar Allianz Syariah dapat selalu mengutamakan product knowledge di kalangan masyarakat supaya masyarakat semakin paham terkait manfaat dan keuntungan dari penggunaan asuransi syariah yang berguna sebagai perlindungan diri di masa yang akan datang.
Kehadiran Allianz Syariah di Balikpapan juga disambut baik oleh Majelis Ulama Indonesia Kalimantan Timur. Dalam sambutannya, Drs. K. H. Muhammad Haiban selaku Wakil Ketua MUI Kalimantan Timur turut mengapresiasi kehadiran Allianz Syariah yang memiliki tujuan utama untuk menghadirkan produk asuransi berkualitas yang berdasar pada nilai-nilai syariah agar dapat mengurangi keraguan masyarakat dalam menggunakan asuransi sebagai proteksi diri.
“Kami menyambut baik dan mendoakan semoga Allianz Syariah sukses serta mampu menambahkan ketenangan umat islam dengan adanya asuransi syariah,” ujar K. H. Muhammad Haiban.
Wakil Ketua MUI Kalimantan Timur Drs. K. H. Muhammad Haiban
Melalui pembagian asuransi syariah ini, Allianz Syariah menyediakan produk asuransi jiwa mikro syariah Sekoci Amana secara gratis kepada masyarakat Kota Balikpapan. Produk Sekoci Amana memberikan manfaat sebesar dua juta rupiah selama 6 bulan kepada keluarga yang ditinggalkan.
Dengan hadirnya inisiatif ini, Allianz Syariah berharap agar masyarakat Balikpapan dapat semakin mengenal konsep asuransi secara langsung dengan berpartisipasi sebagai peserta asuransi syariah.
Penyerahan asuransi syariah gratis ini diberikan kepada sejumlah komunitas di Balikpapan yaitu, Dompet Dhuafa Kalimantan Timur, Rumah Zakat Cabang Balikpapan, BAZNAS Kota Balikpapan, Kelurahan Budaya Pampang Samarinda, Komunitas Honda PCX Club Indonesia Chapter Balikpapan, Komunitas Swaggy Waacky Dancer Balikpapan, Paguyuban Wedding Organizer Balikpapan, dan Komunitas Pengemudi Ojek Online Area Kota Balikpapan. (and)