KaltimKita.com, TANA PASER - Ketua DPRD Kabupaten Paser Hendra Wahyudi menghadiri pelantikan organisasi adat/suku Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Laung Kuning Banjar Kabupaten Paser Periode 2022-2027 di Halaman Eks MTQ. Kehadiran Wahyudi ini adalah wujud sinergitas lembaga DPRD dengan organisasi masyarakat.
Wahyudi mengatakan keberadaan Laung Kuning Banjar sangat membantu terciptanya kerukunan antar suku dan kondusivitas di daerah. Hal ini diharapkan bisa terus dipertahankan dan dampaknya tentu pada pembangunan di daerah. "Selamat kepada pengurus DPC Laung Kuning Banjar Kabupaten Paser yang dilantik," kata Wahyudi, Minggu (28/5).
Keberadaan DPC Laung Banjar juga sangat membantu dalam melestarikan kebudayaan ldan adat istiadat yang beragam di Kabupaten Paser.
Wahyudi berpesan agar para anggota organisasi terus menjaga silaturahmi, keakraban dan budaya masyarakat di Kabupaten Paser.
Sehingga kedepannya, dapat terus berbaur dengan baik antara satu dengan lainnya tanpa membeda-bedakan suku maupun RAS. Keberagaman suku di Paser yang kondusif merupakan bukti bahwa daerah ini sudah maju. Ini akan berdampak pada pembangunan dan anggaran yang diberikan pemerintah pusat.
"Apalagi Jepang beroperasinya IKN, daerah sekitarnya harus terus aman dan kondusif agar pembangunan berjalan lancar," kata Wahyudi.
Ketua Umum Laung Kuning Banjar Seluruh Indonesia Abdul Somad mengatakan organisasi ini sudah terbentuk sampai keluar negeri seperti Mekkah, Brunei, Singapura, serta Malaysia. Beberapa juga sudah terbentuk di Indonesia, seperti di Kepulauan Riau, Sumatera, dan Jambi.
"Insya Allah, di manapun ada orang Banjar maka disana kita akan bentuk lembaga Laung Kuning Banjar," katanya. (Adv)