Tulis & Tekan Enter
images

Sekretaris Jenderal Komando Pengawal Pusaka Adat Dayak (Koppad) Borneo, Seven Jhon, SH

Koppad Borneo Dukung Hadirnya IKN, Berharap Keterlibatan Warga Kaltim

KaltimKita.com, BALIKPAPAN  -   Sekretaris Jenderal Komando Pengawal Pusaka Adat Dayak (Koppad) Borneo, Seven Jhon, SH menyambut baik keputusan pemerintah terkait penunjukan Ibu Kota Negara di Kaltim,

Menurutnya itu sebuah keputusan luar biasa bagi masyarakat Kalimantan, bagi Indonesia serta Kaltim khususnya dan beberapa kota di wilayah IKN.

“Keputusan tersebut merupakan bentuk perhatian dan penghargaan dari pemerintah terhadap Kalimantan sehingga pemerintah mengambil sikap seperti itu. Tentunya akan berupaya mengawal serta ingin terlibat didalam pembangunan IKN,” ujar Seven Jhon.

Ya, ia berharap adanya IKN bisa merangkul masyarakat Kaltim sehingga tidak ada kesemjangan sosial terjadi di dalam masyarakat. Karena IKN menjadi simbol kebangkitan Indonesia dan juga untuk wilayah Kaltim.

“Harapan kami,  jangan sampai masyarakat yang ada di lingkungan IKN menjadi tertinggal. Upayakan bagaimana caranya agar kebudayaan dirangkul dan diikutkan dalam proses pembangunan IKN,” pungkasnya. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar