Tulis & Tekan Enter
images

Tri Wardoyo (kiri) saat menerima hadiah Yamaha Grand Filano dari BM PT. STSJ Area Kaltim, Iwan Prasetia Rusli

Menangkan Classy Yamaha Photo Competition 2023, Yoyo Bawa Pulang Grand Filano

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Yamaha baru saja sukses menggeber event berskala nasional bertajuk Classy Yamaha Exhibition 2023 yang berlangsung di beberapa kota besar di Indonesia, termasuk di Balikpapan.

PT. Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) Main Dealer Yamaha Kaltim, dua event yang digeber yakni Classy Yamaha Photo Competition dan Classy Yamaha Fashion Show Competition yang berlangsung pada 15-19 Maret 2023 di atrium e-Walk, Balikpapan Superblock (BSB).

Nah, event yang tak kalah menariknya dan menyedot peserta hingga ratusan orang yakni Classy Yamaha Photo Competition. Menurut Asisten Manajer PT. STSJ, Efendy Ariadi khusus event ini sedikitnya 200 an orang ambil bagian.

“Ya, untuk Classy Yamaha Photo Competition khusus Balikpapan, Kaltim pada umumnya pesertanya mencapai ratusan orang. Sekitar dua ratusan lah, belum lagi Kalsel juga sekitar dua ratusan peserta, jadi cukup banyak,” ujar Efendy Ariadi.

Dari sekian banyak peserta, akhirnya lolos 10 peserta terbaik perwakilan Kaltim. Selanjutnya dari 10 peserta dari Kaltim ini, digabungkan dengan 10 peserta terbaik dari Kalsel. Sehingga sebanyak 20 peserta terbaik area Kaltim-Kalsel berhak melaju ke tingkat nasional untuk diambil satu peserta terbaik dari area Kaltim-Kalsel ini sebagai pemenang dan berhak atas sepeda motor terbaru, Yamaha Grand Filano.

Setelah melalui proses tersebut, akhirnya fotografer asal Balikpapan, Tri Wardoyo yang akrab disapa Yoyo berhasil keluar sebagai pemenang dan berhak membawa pulang satu dari delapan motor Yamaha Grand Filano .

“Sebenarnya saya sudah sering ikut lomba, juga sering dapat juara. Cuma ini kok ada event foto Yamaha dan hadiahnya cukup besar yang pernah saya tau. Pas di hari terakhir saya coba-coba aja, sekalian ajak anak jalan-jalan sekalian foto, Iseng-iseng lah. Alhamdulillah namanya rezeki tidak ada yang tau lah, bisa menang,” ujar Tri Wardoyo.

“Untuk modelnya sendiri, kebetulan ada model yang memang ikut lomba fashion, jadi itu yang saya foto jadi modelnya. Alhamdulillah menang. Saya ini Yamaha leovers, saya sudah ada Mio soul, ada Nmax, dengan hadiah Filano ini pas buat lebaran, terimakasih Yamaha,” imbuh Yoyo -sapaan akrab Tri Wardoyo, yang mengaku dapat informasi lomba dari akun Instagram Yamaha Kaltim.

Kedepannya Yoyo yang merupakan pecinta Yamaha ini berharap event serupa bahkan lebih kembali digelar oleh Yamaha.

“Semoga aja ke depannya Yamah bisa menggelar event seperti ini kalau bisa lebih besar lagi. Karena dengan demikian Yamaha akan lebih dekat dengan masyarakat hingga ke kampung-kampung dan pecinta Yamaha,” tandas pria yang berdomisili di Gunung Sari ini.

Sementara Branch Manager PT. STSJ Main Delaer Yamaha Kaltim, Iwan Prasetia Rusli, mengaku senang dengan suksenya event Yamaha yang baru saja berlangsung. Khususnya event Classy Yamaha Photo Competition area Kaltim-Kalsel.

“Ini suatu kejutan, karena yang menang dari seleksi area Kaltim-Kalsel yang menang dari Kaltim, Suatu kebanggaan buat kita, ini jadi tambahan branding untuk Kaltim, bahwa acara kemarin hadiahnya buat masyarakat Kaltim. Dan buat brand Grand Filano gimmicknya naik lagi di Kaltim,” terang Iwan Prasetia Rusli.

Menilai event secara kesleuruhan, kata Iwan kesuksesannya jauh di atas event-event sebelumnya, terlebih dari segi penjualan Filano saat event pun meningkat.

“Melebihi target. Pesertanya luar biasa banyak, eventnya beragam. Dan juga sekaligus kemarin ada seremonial launching klub Filano nasional, artinya Grand Filano ini sangat diterima di Kaltim. Gaungnya luar biasa untuk event kali ini,” terang Iwan Prasetia Rusli. (*)

 

 

 

 

 

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar