KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Kaltim segera membentuk skuad utama menuju Prakualifikasi PON di Solo, Juni mendatang. Seleksi pun akan segera dilakukan di Samarinda, 12 Februari 2023 mendatang untuk menentukan slot di delapan nomor yang dipertandingkan.
Bagi Balikpapan, empat atlet akan dikirimkan. Tiga atlet di nomor newaza dan satu atlet di nomor fighting system.
Ketua PBJI Balikpapan, Adi Suhartoyo mengatakan dari empat atlet yang dikirim, menargetkan dua atlet bisa masuk skuad Kaltim. Target tersebut dinilai jika mengaca dengan melihat persaingan yang ada.
"Target kami di nomor Newaza 77 Kg putra dan nomor fighting system 56 Kg putra," ujar Adi Suhartoyo, Rabu (25/1/2023).
Selain mengirim empat nama, sejatinya Balikpapan sudah meloloskan satu atlet untuk Pra PON di Solo tanpa mengikuti seleksi. Adalah Dyastitu Adhasia yang akan tampil di nomor newaza 62 Kg putri.
"Di nomor ini, Dyastitu kualitasnya diatas rata-rata. Makanya langsung terpilih. Apalagi di Porprov Berau lalu juga meraih emas. Sebelumnya di eksibisi PON Papua juga membawa pulang medali," katanya.
Untuk persiapan, ia menambahkan para atlet tengah rutin menjalani persiapan. Tentunya sisa waktu yang ada akan dimaksimalkan. "Ini sudah masuk tahap persiapan akhir. Semoga di seleksi nanti, para atlet bisa tampil maksimal," tutupnya. (and)