Tulis & Tekan Enter
images

Iwan Wahyudi

Momentum Kemerdekaan, Iwan Ingatkan Pengusaha Muda agar Berani Bermimpi

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Dalam momentum hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, Iwan Wahyudi selaku anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan berharap agar para pemudanya yang bergerak di dunia usaha, mesti berani mempunyai mimpi guna mencapai cita-cita yang diinginkan.

Menurutnya, para pemuda-pemudi adalah the next leader, yang tentunya akan menjadi harapan sebagai generasi penerus bangsa dan calon pemimpin di masa depan, sehingga tidak terlalu terlena berada di zona nyaman.

"Jadi anak muda harus punya mimpi yang tinggi. Yang penting kita berdoa dan iktiar tiada henti, inshaa allah semua akan terwujud," pesan Iwan saat menghadiri upacara kemerdekaan di Lapangan Merdeka, Kamis (17/8/2023).

Selain itu, ia melihat tema kemerdekaan sekarang yakni "Terus Melaju untuk Indonesia Maju", itu menjadi semangat bagi pengusaha muda Kota Balikpapan yang sejatinya sebagai terasnya Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kendati begitu, Iwan berharap agar kolaborasi dan sinergi dari semua pihak guna bersama-sama mendorong mensukseskan IKN dan memacu pertumbuhan ekonomi.

"Dan inshaa allah imbas dari hadirnya IKN bisa memberikan manfaat bagi para pengusaha muda yang ada di Balikpapan," harap Iwan juga selaku Ketua HIPMI Balikpapan.

Apalagi pasca Pandemi, tambahnya, kondisi perekonomi Balikpapan semakin membaik dan bertumbuh. Tentu para pelaku usaha harus terus mempersiapkan diri dan meningkatkan kualitas, kapasitas serta membangun keluasan jejaring.

"Karena dengan semangat kolaborasi itulah kita bisa memanfaatkan momentum ekonomi ini dengan baik dan lebih optimal," tuntasnya. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar