Kaltimkita.com, SEMARANG– Candra Hermawan pebalap andalan Yamaha Kaltim berhasil menutup musim Kejuaraan Nasional (Kejurnas) One Prix putaran kelima di Sirkuit Mijen Kota Semarang, Minggu (12/11/2023) ini dengan istimewa. Tampil di kelas Novice, Candra Hermawan menjadi yang terbaik. Setelah berhasil finis di peringkat ketiga pada Race pertama, rider andalan Yamaha Aditama ini hanya butuh satu poin lagi untuk mengunci gelar juara nasional.
Hasilnya, meski hanya butuh satu poin, Candra tetap tampil maksimal pada balapan hari kedua dan dirinya berhasil finis sebagai yang terdepan. Sukses Candra ini menjadikan gelar pertamanya di kelas Novice, dan musim depan ia akan naik ke kelas Expert.
Akmal, selaku manajer tim Yamaha Aditama STSJ mengaku bangga dengan pencapaian maksimal pebalapanya, Candra Hermawan yang tak sekedar finis terdepan dalam balapan seri pamungkas di Sirkuit Mijen, Semarang, namun juga berhasil menahbiskan diri sebagai juara nasional di kategori Novice.
“Alhamdulillah, kita berhasil mencapai target untuk tahun ini,” ujar Akmal, Senin (13/11/2023).
Menurutnya, pencapaian gelar kali ini memang tidaklah mudah. Butuh perjuangan panjang yang luar biasa harus dilalului tim Yamaha Aditama.
“Penantian dari 2019 akhirnya bisa tercapai tahun ini. Kita juara nasional Novice One Prix 2023, terimakasih untuk semua yang sudah terlibat dalam tim ini,” tegas Akmal.
Sementara itu, sang juara nasional Candra Hermawan, mengaku jika gelar juara ini memang diraihnya tidak dengan mudah. Butuh fokus dan kerja keras hingga berhasil meraih predikat terbaik.
“Hampir tiap balap Candra ga ada kendala, sejauh ini lawan berat saya hanya diri sendiri,” ungkap Candra.
Keberhasilannya kali ini pun membuat Candra untuk naik kelas pada musim balapan tahun depan.
“Alhamdulillah, Semoga tahun depan bisa terulang kembali juara nasionalnya di kelas yang berbeda yaitu kelas Expert, harapanya semoga bisa kompetitif di Expert tahun depan,” sebut pebalap kelahiran 2 September 2003 ini. (*)