Tulis & Tekan Enter
images

Sekretaris Daerah Kukar hadir dalam openinhlg bazar murah. (Heriyanto/Diskominfo Kukar)

Sambut Bulan Ramadan, Bazar Murah Digelar DWP UP Kukar

Kaltimkita.com, Kutai Kartanegara - Menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H. Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Pelaksana (UP) Badan/Dinas/Kantor dan Umum Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menyelenggarakan pertemuan rutin bulanan yang dirangkai dengan Bazar Murah. 

Ketua Panita Bazar Murah sekaligis Ketua Bidang Ekonomi DWP Kukar Eka Yuyun Noorliany Slamet dalam laporannya menyampaikan bahwa bazar murah tersebut hasil kolaborasi DWP Kukar dengan pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kukar yang dilalukan dari tanggal 14-15 Maret 2023 di Halaman Kantor Bupati.

"Menjual sembako, aksesoris, pakaian, dan jajanan pasar. Bazar diikuti 60 peserta,” ujarnya.

Ketua DWP Kabupaten Kukar Yulaikah Sunggono menjelaskan tujuan kegiatan tersebut untuk melaksanakan program kerja serta menjadi ajang silaturahmi antara pengurus dan anggota Dharma Wanita Kabupaten Kukar.

“Semoga bazar murah dengan penjualan barang yang sangat terjangkau dapat mencapai sasaran dan membawa berkah bagi yang terlibat,” harapnya.

Penasehat DWP Kabupaten Kukar Maslianawati Edi Damansyah sangat mengapresiasi kegiatan bazar murah yang dilakukan DWP kabupaten Kukar.  

“DWP Kukar telah memfasilitasi pelaku UMKM dalam memasarkan produknya secara offline kepada masyarakat. Hal ini merupakan upaya menyejahterakan masyarakat Kukar. Saya berharap bazar murah ini dapat digelar 1 atau 3 bulan sekali dan semoga Pemkab dapat memfasilitasi tempat bazar,” tutupnya. (ian)


TAG

Tinggalkan Komentar