Tulis & Tekan Enter
images

Sejarah PSG atau RB Leipzig, Saling Sikut Menuju Final

kaltimkita.com, BALIKPAPAN   -  Sejarah sudah pasti tercipta pada final Liga Champions musim ini. Salah satu dari dua tim akan merasakan sensasi pertama kali tampil di final Liga Champions yang tahun ini berlangsung Senin, 24 Agustus dini hari WIB, di Lisbon, Portugal. 

RB Leipzig yang baru dua musim berpartisipasi di Liga Champions menembus semifinal setelah menyingkirkan Atletico Madrid. Di semifinal, Leipzig akan berhadapan dengan Paris Saint-Germain, tim yang prestasi tertingginya di kompetisi antarklub terelite Eropa ini hanya sekali mencapai empat besar pada musim 1994/1995.

Sejak 2013 sampai 2016, PSG hanya mampu mencapai perempat final. Tiga musim terakhir lebih buruk, les Parisiens hanya tembus 16 besar. Barcelona, Chelsea, Real Madrid, dan Manchester United (MU) bergantian menghentikan langkah PSG. Faktor minim pengalaman dan ekspektasi besar ditengarai menjadi penyebabnya. Pada 2017 misalnya, PSG tersisih setelah menang besar 4-0 atas Barcelona pada leg pertama 16 besar.

Di luar dugaan, Barcelona membantai PSG 6-1 pada leg kedua di Camp Nou. Atau saat PSG menang 2-0 melawan MU di Old Trafford, tahun lalu. PSG harusnya bisa lolos ke perempat final karena MU tak dalam performa terbaiknya. Siapa sangka, PSG tersungkur setelah takluk 1-3 di Parc des Princes.

Pun dengan RB Leipzig  juga mengejutkan dunia sepak bola dunia. Berdiri sejak 2009 lalu, siapa sangka, mereka bisa menembus empat besar yang diarsiteki oleh Julian Nagelsmann. Pelatih RB Leipzig tersebut juga menorehkan sejarah. Dengan usianya yang baru di angka 33 tahun 21 hari, menjadi pelatih termuda yang berhasil membawa timnya ke semifinal Liga Champions.

Menarik ditunggu, Tim manakah yang mampu melenggang ke partai puncak yang bisa disaksikan oleh pecinta Liga Champhions khususnya masyarakat Kaltim pada Rabu (19/8) dini hari nanti pukul 03.00 Wita. (tim)


TAG

Tinggalkan Komentar