Tulis & Tekan Enter
images

Peri Kombong

Cegah Penyakit Menular, Peri Minta Dinkes Cepat Tanggap

KaltimKita.com, TANJUNG REDEB - Anggota Komisi I DPRD Berau, Peri Kombong meminta kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Berau untuk cepat tanggap, melakukan tindakan pencegahan dini terhadap penyakit menular di Kabupaten Berau.

Menurutnya, pencegahan merupakan langkah paling utama dan penting untuk dilakukan sebelum penyakit menular mengancam nyawa masyarakat.

Apalagi disebutnya, penyakit menular bisa menjangkiti anak-anak yang sebagai objek yang paling rentan. “Lebih baik mencegah daripada mengobati,” ucapnya.

Selain itu, dirinya meminta kepada Dinkes Berau untuk segera melakukan sosialisasi sekaligus memberi edukasi terkait penyakit-penyakit menular kepada masyarakat Berau.

Melalui edukasi, dirinya menyebut masyarakat bisa melakukan langkah pencegahan untuk menghindari penyakit menular. Sekaligus memahami langkah apa yang perlu dilakukan untuk pencegahan.

“Karena edukasi di masyarakat itu sangat penting. Dinkes harus rutin menggelar sosialisasi agar kesadaran masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap segala jenis penyakit bisa semakin meningkat,” pungkasnya.(adv/gol)


TAG

Tinggalkan Komentar