Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Terkait kesiapan dan dukungan dalam pemindahan dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kaltim,
Indonesian National Ferry Owner Association (INFA) kota Balikpapan sejatinya mewakili pemilik kapal feri dan masyarakat merasa sangat bersyukur, atas terpilihnya Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan Kutai Kartanegara sebagai wilayah ibu kota baru tersebut.
Hal tersebut disampaikan oleh ketua INFA kota Balikpapan, Mooh Islamuddin. Pun begitu, ia mengatakan bahwa INFA sangat mendukung pembangunan IKN di sisi penyeberangan mengingat wilayah operasional yang berada di lintas Kariangau-Penajam sebagai salah satu pintu masuk ke IKN Nusantara.
"Kami sangat menaruh atensi dalam pelayanan penyeberangan baik dari sisi orang maupun barang dari Balikpapan ke Penajam," kata Mooh Islamuddin, Selasa (10/1/2023).
Mooh Islamuddin mengungkapkan, meskipun akses darat telah terhubung beberapa tahun ke belakang, namun hal itu justru menjadi tantangan bagi INFA untuk lebih memberikan pelayanan penyeberangan kepada masyarakat supaya lebih baik lagi, terutama dari sisi keselamatan.
Lantas, dalam menyambut IKN, kata dia, kesiapan yang INFA lakukan antara lain yakni, melengkapi dan memperbaiki fasilitas kapal penyeberangan untuk mendukung mobilisasi masyarakat yang jauh lebih baik lagi.
"Selain itu kami terus berkoordinasi dengan regulator seperti Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) sebagai pengelola Pelabuhan Feri Kariangau dan PT. ASDP di sisi Penajam," tuntasnya. (*/lex)