Tulis & Tekan Enter
images

Manfaatkan Peluang Sebagai Penyangga IKN, Pemerintah Kota Balikpapan Melantik Pengurus BPPD

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan menggelar Pelantikan Pengurus Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Balikpapan periode 2021-2025 di Aula, pada Kamis (3/2/2022) pagi.

Dalam pelantikan juga dihadiri oleh Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Muhaimin, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Balikpapan Andi Yusri Ramli, serta Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balikpapan.

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud melantik sebanyak 35 putra-putri pilihan, yang dipercaya dapat mengemban tugas untuk membantu mendongkrak perekonomian Kota.

"Meski saat ini trendnya covid-19 sedikit agak naik, tapi saya yakin tidak akan mengurangi semangat kita, untuk mewujudkan dunia usaha khususnya pariwisata yang ada di Balikpapan," ujar Rahmad Mas'ud disela-sela sambutannya.

Selain mengucapkan selamat, Rahmad juga ingin para pengurus BPPD yang baru saja dilantik dapat memanfaatkan potensi sebagai penyangga IKN, apalagi orang-orang yang dipilih telah memiliki keahlian yang teruji untuk memajukan dan memasarkan pariwisata kota Balikpapan.

"Bekerjalah dengan ikhlas dan tulus. Dan saya sebagai pemerintah kota berkomitmen, akan mensuport 100 persen demi kemajuan bersama," ujarnya.

Sebagai penyangga kota, tambah Rahmad, tentunya akan banyaknya tamu luar kota maupun asing akan singgah di kota Beriman, apalagi diketahui Balikpapan memiliki bandara serta pelabuhan internasional. Untuk itu ia mengharapkan agar memanfaatkan momentum tersebut.

"Potensi ini yang luar biasa, jadi saya tidak perlu mengajarkan lagi mengenai marketing dan komunikasi, karena kalian telah mempunyai kemampuan dibidang masing-masing," pinta dia.

Pun begitu, Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD), Joko Purwanto mengatakan, pariwisata Balikpapan saat ini memang menurun akibat pandemi, namun sebagai penyanggah IKN berbagai peluang harus dimanfaatkan.

"Dengan dikukuhkannya BPPD Balikpapan ini, kita akan bangkit dalam membantu pemerintah kota untuk mempromosikan daerah kita," ujarnya seusai dilantik.

Membangkitkan pariwisata itu sangat penting, lanjut dia, karena menjadi pengiring memajukan ekonomi daerah.

Dan ia akan menjalankan program pertamanya menjelang ulang tahun Balikpapan ke 125, dengan melaunching Great Sale pada tanggal 10 Februari hingga 10 Maret 2022 di seputaran Hotel, Mall, serta Restoran.

"Jadi nanti ada diskon up to 70 persen disemua oulet mall dan hotel berbintang, sedangkan restoran tetap ada namun berbeda ukuran diskon nya, dan itu kami lakukan selama sebulan," kata dia.

Selain warga sendiri yang menikmati Great Sale, Dia juga menargetkan wisatawan yang berkunjung ke Balikpapan sebanyak 200 ribu orang. Menurutnya hal ini menjadi peluang bagi PAD.

"Jadi tugas kami, yakni mendatangkan wisatawan baik domestik maupun mancanegara," pungkasnya. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar