Tulis & Tekan Enter
images

LUAR BIASA : Inkado Balikpapan membuka dojo baru di SMKN 5 sekaligus mengukuhkan 40 orang untuk masuk ke dalam keluarga sabuk hitam.

Momentum Ciptakan Atlet Berkualitas, Inkado Balikpapan Lakukan Pengukuhan Sabuk Hitam dan Buka Dojo Baru

KaltimKita.com, BALIKPAPAN  -  Perkembangan Inkado Balikpapan sangat luar biasa. Tak hanya prestasi ditorehkan buat Balikpapan. Mereka juga aktif melakukan pembinaan. Salah satunya membuka dojo Inkado SMKN 5 Balikpapan, Minggu (21/11/2021). Tak hanya membuka dojo baru, juga dirangkai dengan menggelar gashuku, pengukuhan sabuk hitam.

Ketua Umum Inkado Balikpapan Muslimin Amin mengatakan setidaknya ada 150 personel Inkado hadir dalam kegiatan ini. Ini membuktikan pembinaan dilakukan secara kontinu.

Tak hanya itu, mengukuhkan 40 orang di dalam keluarga sabuk hitam, sebagai momentum agar mampu menciptakan atlet berkualitas.

“Keluarga sabuk hitam wajib membina para atlet muda, atau membentuk dojo untuk beberapa sekolah. Bisa juga di perusahaan swasta yang memang berminat beladiri karate,” ujar Muslimin.

Memang Kehadiran dojo SMK 5 tentu menjadi angin segar bagi para pecinta karate khusunya di wilayah Balikpapan Timur.

“Wilayah Balikpapan Timur ada beberapa dojo. Tapi SMK 5 ini pusatnya, jadi rumah kedua setelah dojo tenis indoor Balikpapan,” tambah pria yang juga Ketua Harian KONI Balikpapan tersebut.

Muslimin berharap karate bisa tumbuh subur di Balikpapan. Terlebih karate ditetapkan sebagai desain besar olahraga nasional. Inkado sendiri menjadi salah satu perguruan karate yang turut aktif dalam pembinaan.

”Selain aktif pembinaan, kami juga fokus untuk mengirimkan atlet di berbagai event nasional untuk membawa nama harum Balikpapan,” harapnya. (and)

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar