KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan melakukan sosialisasi program beasiswa. Selasa (16/1/2024) lalu, total ada 150 mahasiswa mengikuti sosialisasi ini. Turut hadir Deputi dari BI Balikpapan yakni Ratna Wardah Ningsih bersama Direktur Poltekba Ramli, S.E., M.M dan Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltekba, Candra Irawan, S.T., M.Si.
Ya dalam sosialisasi ini, program beasiswa oleh Bank Indonesia rutin terlaksana setiap tahun. Mereka memberikan 50 kuota beasiswa kepada mahasiswa Poltekba. “Alhamdulillah program ini cukup bagus. Tentunya berkontribusi untuk menyiapkan sumber daya manusia yang berkompeten, berkarakter serta profesional,” ujar Candra Irawan, Jumat (19/1/2024).
Nah untuk masuk dalam program beasiswa dari Bank Indonesia, ia menambahkan sejumlah kriteria telah disiapkan. Diantaranya memiliki nilai Indek Prestasi Kumulatif (IPK) yakni 3,00. Pun memiliki pengalaman berorganisasi dan punya prestasi baik akademik maupun non akademik.
“Kami mengajak kepada seluruh mahasiswa. Utamanya jurusan Keuangan Perbankan dan Akuntansi Perpajakan. Maret rencananya proses seleksi administrasi. Setelah itu yang lolos seleksi administrasi, ada proses selanjutnya yakni wawancara langsung dengan BI,” katanya.
Selain sosialisasi, BI Balikpapan juga melakukan edukasi tentang cinta rupiah dan edukasi ekonomi serta keuangna digital. Dari edukasi ini, kata dia diharap mahasiswa paham bagaimana paham terkait keuangan digital berupa pembayaran melalui QRIS.
“Mewakili Poltekba, sangat berterima kasih dengan adanya program ini. Semoga kerjasama seperti ini bisa berkelanjutan. Bila perlu, ke depan pihak BI Balikpapan menjadi dosen tamu dengan memberikan edukasi kepada mahasiswa melalui mata kuliah umum,” harapnya. (and)