Kaltimkita.com, PENAJAM- Sebanyak 73 calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dinyatakan lolos Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dan Tes Intelegensi Umum (TIU) yang digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).
Kepala Bakesbangpol PPU, Agus Dahlan mengatakan, pelajar SMA/SMK dan sederajat yang ikut perekrutan calon Paskibraka Kabupaten PPU sebanyak 100 orang. Berdasarkan hasil seleksi TWK dan TIU yang digelar di Hotel Aqila Jalan Provinsi Km 8, Kelurahan Nipah-Nipah, Kecamatan Penajam, Senin (24/3/2025), terdapat 73 peserta yang dinyatakan lolos tahap selanjutnya.
“Hasil tes TWK dan TIU kemarin, ada 27 peserta yang dinyatakan gugur karena mendapatkan nilai dibawah standar 70,” terangnya. Agus Dahlan mengungkapkan, 73 calon Paskibraka Kabupaten PPU nantinya akan menjalani tes kesehatan pada akhir April 2024.
“Perekrutan calon Paskibraka ini sangat ketat, setelah TWK dan TIU, selanjutnya dilakukan tes kesehatan. Setelah itu dilakukan pemusatan pendidikan dan pelatihan,” ujarnya.
Agus Dahlan menyatakan, dari 73 peserta tersebut nantinya akan disaring langi menjadi 44 peserta terdiri dari putra dan putri. Empat calon Paskibraka Kabupaten PPU yang mendapatkan penilaian terbaik akan diurut ke tingkat provinsi untuk menjalani seleksi ke tingkat nasional.
“Perekrutan calon Paskibraka dilakukan sebagai persiapan untuk pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2025,” tandasnya. (Adv)