KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Kualitas pengajar di SD Kemala Bhayangkari terus ditingkatkan. Salah satu program rutin yang dilakukan yakni dengan melakukan forum diskusi dan belajar bersama dengan tutor sebaya, Selasa (11/1/2022).
Kepala SD Kemala Bhayangkari Dr Baharudin Mpd mengatakan kegiaran ini dilakukan rutin. Bagaimana para tenaga pendidik belajar bersama dengan tutor sebaya. Mereka melakukan kegiatan tersebut diluar jam sekolah.
”Kegiatan yang menyenangkan dengan sistem learning by doing dari teman ke teman,„ kata Dr Baharudin Mpd kepada KaltimKita.com, Rabu (12/1/2022).
Dijelaskan forum diskusi ini dilakukan dalam memantapkan materi esensial yang akan diberikan ke guru di semester dua. Termasuk memperkaya materi pengayaan yang dibutuhkan siswa dalam mengangkat bakat dan minatnya.
“Jika kualitas guru meningkat, tentu kualitas dan kemampuan murid juga akan turut meningkat,“ ujarnya.
Memang, untuk diketahui kekuatan SD Kemala Bhayangkari tidak terlepas dari hadirnya sosok Kepala SD Kemala Bhayangkari yang juga sebagai narasumber nasional di berbagai bidang.
Nah, untuk materi penting dan perubahan pendidikan seperti perubahan kurikulum sangat cepat di dapatkan oleh para tenaga pendidik di lingkup Kemala Bhayangkari. Terlebih, beliau juga salah satu pemateri dan instruktur nasional yang perannya sangat dibutuhkan di dunia pendidikan, khususnya Balikpapan. (and)