KaltimKita.com, BALIKPAPAN - PTM Inkorincorp-Stoni Balikpapan mengunci juara umum Kejuaraan terbuka tenis meja pelajar tingkat nasional bertajuk Piala Gubernur Kaltim. Mereka sukses mengumpulkan tiga gelar juara di sektor beregu putra dan putri serta ganda campuran.
Ya hasil tersebut didapat usai pada sektor ganda campuran yang dimainkan Selasa (13/6/2023) hari ini di BSCC Dome tersaji all final PTM Inkorincorp-Stoni Balikpapan.
Pada sektor ganda campuran, dominasi Inkorincorp cukup luar biasa. Mereka mempersembahkan tiga wakil sekaligus di babak semifinal.
Pasangan Sunil-Tyaz yang menjadi aktor tersajinya all final. Di babak empat besar, mereka berhasil menyudahi wakil Borneo Batola Banjarmasin dengan skor 3-2.
Pada pertandingan ini, pasangan Sunil-Tyaz harus menang susah payah karena sempat tertinggal dua set.
Kalah dua set, Pelatih PTM Inkorincorp-Stoni Balikpapan Jack Rompas mengaku mental para pemain sempat menurun. Bahkan bisa saja berakhir dengan kekalahan. Kondisi ini yang membuatnya harus membangkitkan kepercayaan diri pemain dan terbukti berhasil dan membalikan skor.
"Saya minta ke mereka, anggap ini masih 0-0. Main seperti biasa. Bersyukur, mental mereka bangkit dan hasilnya menang," ujar Jack Rompas.
Atas tiga gelar yang diraih, ia mengatakan sangat percaya diri di dua nomor tersisa yakni tunggal putra dan putri.
"Dua nomor sisa, kami bertekad untuk juara lagi. Kami target sapu bersih semua nomor," jelasnya. (and)