Kaltimkita.com, BALIKPAPAN- Demi menggairahkan kembali sepak bola wanita. Foni Soccer Stadium bekerjasama dengan Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia ( ASBWI) Kaltim baru saja menggelar turnamen sepak bola wanita.
Turnamen bertajuk Foni Trofeo Galanita Soccer Cup Season 3 di Lapangan Fonu ini berlangsung, Balikpapan Barat, pada Rabu, 21 Februari 2024.
Turnamen trofeo ini mempertemukan 3 tim sepakbola wanita binaan Foni Squad Manajemen, yakni Tim Foni Merah, Foni Kuning dan Foni Biru.
Peserta dari ketiga tim direkrut dengan pendaftaran open list sehingga siapa saja bisa ikut.
Setelah melalui laga yang cuku menguras tenaga, akhirjya berhasil menjadi juara 1 adalah tim Foni Merah.
“Event yang kami gelar 1 bulan sekali ini bertujuan untuk menggairahkan lagi sepakbola wanita khususnya di Kota Balikpapan,” ujar Ketua Panitia Pelaksana Turnamen, Mahesa Jenar.
Menurut Mahesa Jenar, digelar Foni Trofeo Galanita Soccer Cup Season 3 yang digelar bersamaan hari ulang tahunnya tersebut juga bertujuan untuk mencari bibi-bibit pesepakbola wanita terbaik.
“Event ini sekaligu juga mencari bibit-bibit terbaik sepakbola wanita yang sudah lama tidur. Harapannya Balikpapan memiliki skuad tim sepakbola wanita yang bisa diandalkan,”harap Jenar.
“Dan lapangan Foni siap mewadahi mereka talenta-talenta terbaik kota Balikpapan,” imbuhnya.
Jika di season 1 lalu turut serta hadir perwakilan dari ASBWI Kaltim, di season 3 ini panitia mengundang perwakilan dari influencer olahraga bernama Intan Dwi Shinta.
“Terimakasih kepada sponsor Mba Nawa selaku pemilik klub Nawa FC Balikpapan. Gelaran ini bersifat fun dan silaturahmi. Harapannya tetap bisa berlangsung setiap bulan bahkan kalau bisa ada turnamennya dengan peserta lebih banyak lagi,” tutup Jenar. (bie)