KaltimKita.com, PASER - Karate memberikan sumbangsih bagi Balikpapan di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI 2022. Tiga emas sukses didapat berlangsung di Lapangan Futsal Arfico, Senin (24/10/2022).
Raihan emas didapat oleh Nur Aisyah kelas kumite -48 Kg, M Arif kelas Kumite -50 Kg serta Vina Anugerah kelas kumite -42 Kg. Selain emas, juga menyabet enam perak dan lima perunggu.
Ketua Pengcab FORKI Balikpapan, Mayor Chb (K) Suryani Panjaitan mengatakan hasil ini sudah sesuai target yang diusung. Tentunya, hasil ini sebagai motivasi untuk terus berprestasi. Terutama menuju di Kejuaraan Junior Karate tingkat Kaltim di Balikpapan.
”Sekaligus mempersiapkan para atlet yang meraih emas menuju Popnas tahun depan,“ ujar Mayor Chb (K) Suryani Panjaitan.
Ia pun berterima kasih dengan perjuangan para atlet. Pun dengan para pelatih yang sudah melakukan pembinaan dan memberikan prestasi bagi Balikpapan.
Sementara, Ketua Pengprov FORKI Kaltim, Seno Aji mengatakan hasil dari Popda ini untuk mempersiapkan atlet menuju Popnas tahun depan.
“Selamat bagi para pemenang. Jangan jemawa, karena perjalanan masih panjang. Yang belum juara jangan berkecil hati, tetap berlatih dan bertanding dengan baik. FORKI Kaltim akan terus mendukung,“ kata Seno Aji.
Setelah Popda, kata dia FORKI Kaltim berencana akan melaksanakan Kejuaraan Junior Kaltim di Balikpapan, akhir November. Para atlet di Kaltim bersiap untuk kembali bertanding. (and)
Daftar Perolehan akhir Medali cabor Karate di Popda XVI Paser 2022
Daerah Emas Perak Perunggu
Samarinda 10 4 0
Balikpapan 3 6 5
Kukar 1 3 5