KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Tuntas sudah Pelatihan Sport Biomechanics Level II garapan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Balikpapan di Maxone Hotel, Jumat (7/2/2025). Total 40 pelatih dari perwakilan cabor dan guru olahraga telah tuntas mendapatkan pemateri selama empat hari.
Kepala Disparpora Balikpapan, Ratih Kusuma mengatakan peningkatan kualitas pelatih sangat penting demi kemajuan olahraga Balikpapan. Tentunya, dengan harapan 40 pelatih yang berpartisipasi bisa menjadi pelatih nasional yang berkualitas. "Berharap 40 peserta semua bisa lulus dan mendapatkan sertifikat," harap Ratih Kusuma seusai penutupan.
Ya, selama pelatihan, ia mengatakan para pelatih menunjukkan peningkatan yang luar biasa. Mereka cukup aktif berinteraksi dengan para instruktur.
"Dari pelatihan ini, berharap mereka bisa menjadi pelatih-pelatih nasional yang memberikan materi di keolahragaan. Ilmu yang diterima bisa diterapkan dengan baik dan bisa mencetak atlet berprestasi di masing-masing cabor," ujarnya.
Sementara, pada berita sebelumnya Ketua Panitia, M Norhan mengatakan, total ada 40 pelatih yang berpartisipasi. Mereka yang sudah berkompeten dan dinilai oleh instruktur profesional.
"Ini adalah langkah penting untuk memajukan olahraga di Balikpapan, dengan memastikan para pelatih dan guru olahraga memiliki keterampilan dan pengetahuan yang memadai,” ujar M Norhan yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Olahraga Disparpora Balikpapan. (and)