Tulis & Tekan Enter
images

TERBAIK :  Pecatur Balikpapan, M Sultan meraih juara ketigs di Barmuda Chess Cup 2024.

Tampil di Barmuda Chess Cup 2024, Pecatur Inkorincorp Raih Peringkat Ketiga Kategori Master

KaltimKita.com, SAMARINDA - Hasil cukup memuaskan diraih pecatur Inkorincorp Chess Club. Tampil di Barmuda Chess Cup 2024 Open Nasional, M Sultan meraih peringkat ketiga kategori master yang berlangsung di Klinik Kopi Samarinda, Minggu (23/6/2024) lalu.

Mengumpulkan 5,5 poin sama dengan dua pecatur yang akan tampil di PON XXI Aceh-Sumut, andalan Kota Minyak ini hanya kalah selisih poin solkop. Ya dalam edisi ini, peringkat pertama diraih oleh wakil Gorontalo yakni Fatikh MN wakil asal Jawa Timur yakni Khairul Anam MF.

Pun begitu, kepada media M Sultan mengaku sangat bersyukur atas raihan yang dicapai nya. Apalagi target yang dicapai sudah terealisasi. “Alhamdulillah target dari pengurus dan provinsi sudah sesuai. Karena master muda dipatok bisa masuk tiga besar,” jelas M Sultan, Kamis (27/6/2024).

Ajang ini, kata dia cukup bergengsi. Karena sebagian besar yang tampil di kategori master merupakan atlet yang akan tampil di PON. “Ini juga sekaligus menguji kualitas atlet. Semoga bisa lebih baik lagi ke depannya dan bisa lolos masuk PON di edisi berikutnya,” harapnya.

Usai kejuaraan ini, ia mengatakan tetap menjalani latihan rutin. Mengingat, Pengprov Percasi Kaltim ada rencana untuk memberikan kesempatan mengikuti turnamen ke luar negeri. “Ada rencana ke Malaysia sekaligus mengejar gelar Fide Master,” tutupnya.

Sebagai informasi, Inkorincorp Chess Club pada turnamen ini menurunkan enam atlet dan satu pelatih.  (and)

 


TAG

Tinggalkan Komentar