Tulis & Tekan Enter
images

Kepala Dinkes PPU dr. Jansje Grace Makisurat

Fasilitas Puskesmas di Sepaku Akan Ditingkatkan untuk Menyambut Pemindahan ASN ke IKN

Kaltimkita.com, PENAJAM- Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) akan meningkatkan fasilitas fasilitas puskesmas di Kecamatan Sepaku menjelang pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari  Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN). 

 Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) PPU, dr. Jansje Grace Makisurat mengatakan, pemerintah daerah akan membangun gedung baru untuk penunjang pelayanan kesehatan di tiga puskesmas yang ada di kawasan IKN atau Kecamatan Sepaku pada tahun ini. 

Tiga puskesmas yang akan dibangunkan gedung baru yakni Puskesmas Sepaku I di Desa Bukit Raya, Puskesmas Sepaku III di Desa Tengin Baru dan Puskesmas Maridan di Kelurahan Maridan. 

“Tahun ini, akan dilakukan pembangunan gedung baru di tiga puskesmas di Kecamatan Sepaku, yakni Puskesmas Sepaku I, Sepaku III dan Maridan,” kata Grace Makisurat, Senin (26/2/2024). 

Selain itu, Dinkes PPU juga akan melanjutkan pembangunan gedung rawat inap Puskesmas Semoi Dua, Desa Semoi Dua, Kecamatan Sepaku di tahun anggaran 2024. Grace Makisurat mengungkapkan, lanjutan pembangunan gedung rawat inap Puskesmas Semoi Dua telah dialokasikan di APBD PPU 2024 sebesar Rp2 miliar. 

Karena gedung rawat inap dua lantai di Puskesmas Semoi Dua yang dibangun pada 2020 lalu belum rampung. Saat itu,  anggaran pembangunannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sebesar Rp7,6 miliar tidak mencukupi untuk menyelesaikan pembangunan gedung rawat inap dua lantai tersebut sehingga diharuskan pemerintah daerah mengalokasikan anggaran untuk menyelesaikan pembangunannya. 

“Puskesmas Semoi Dua juga akan dituntaskan pembangunan gedung rawat inap dua lantai di tahun ini,” ungkapnya. 

Grace Makisurat menyatakan, selain RSUD Sepaku di Desa Sukaraja, seluruh puskesmas yang ada di Kecamatan Sepaku juga dipersiapkan menjelang pemindahan ASN maupun masyarakat umum yang akan pindah ke IKN. 

“Sebelum pemindahan ASN dari pusat ke IKN, fasilitas RSUD dan puskesmas di Kecamatan Sepaku ditingkatkan,” tandasnya. (Adv)


TAG

Tinggalkan Komentar